Juli 27, 2024

Warga Desa Karangrowo Kecewa, Komisi VIII DPR RI Batalkan Kunjungan

tempat penampungan warga karang korban banjir

Kudus , radarmurianews.com – Warga Desa Karangrowo Kecamatan Undaan Kudus sangat kecewa atas pembatalan sepihak dari anggota dewan perwakilan rakyat yang hendak berkunjung ke Desa Karangrowo.

Pasalnya, acara kunjungan kerja komisi VIII DPR RI Reses Masa Persidangan III Tahun Sidang 2020-2021 Selasa, 16 Februari 2021 dengan agenda Peninjauan Daerah yang terdampak banjir dan penyerahan bantuan yang dijadwalkan pukul 11.00 WIB dibatalkan sepihak.

Sekitar pukul 13.00 WIB dari pemerintah desa diberi kabar oleh seorang utusan dari Dinas Sosial Kabupaten Kudus bahwasanya kunjungan dibatalkan tanpa sebab yang jelas. Hal ini lantas membuat semua pihak kecewa.

Pihak pemerintah desa sudah berjibaku menyiapkan tempat dan acara bahkan kepala desa beserta seluruh perangkat desa, sampai menginap di balai desa hanya untuk memastikan acara dapat berlangsung lancer.

Heri Darwanto , Kepala Desa Karangrowo

“Kami dari pihak pemerintah Desa sangat sangat kecewa atas digagalkannnya acara kunjungan ini karena kunjungan ini sangat berarti bagi warga kami supaya para wakil rakyat tahu permasalahan yang sesungguhnya, bencana banjir ini siklus tujuh tahunan, dan tahun ini yang paling parah, para warga juga sudah sangat menantikan ingin berkeluh kesah kepada wakil rakyat nya yakni para anggota dewan rakyat Republik Indonesia, namun malah digagalkan begitu saja tanpa alasan yang jelas,” ujar kepala  desa Karangrowo, Heri Darwanto kepada para awak media. (Rizky)

Views: 51