Juli 27, 2024

Polisi Bakal Periksa Pemilik Hajatan Yang Hadirkan Dewi Persik

Video Dewi Persik Manggung Di Kudus Viral Di Tengah Tingginya Kasus COVID-19

Video Dewi Persik Manggung Di Kudus Viral Di Tengah Tingginya Kasus COVID-19

KUDUS, Radarmurianews.com - Video Artis Ibukota Dewi Persik manggung di sebuah acara hajatan di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, beredar luas di jejaring media sosial dan menghebohkan warga karena kasus COVID-19 tengah melonjak dan pemerintah beserta jajarannya juga tengah berupaya menekan.

KUDUS, Radarmurianews.com – Video Artis Ibukota Dewi Persik manggung di sebuah acara hajatan di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, beredar luas di jejaring media sosial dan menghebohkan warga karena kasus COVID-19 tengah melonjak dan pemerintah beserta jajarannya juga tengah berupaya menekan.

Dewi Persik diduga manggung di acara hajatan salah seorang warga di Desa Prambatan Lor, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus, pada Sabtu (22/5). Dampak acara yang menghebohkan jagat dunia maya pun berlanjut dengan akan diperiksanya semua pihak yang terlibat dalam acara tersebut.

“Pak Kapolres Kudus berencana memanggil semua pihak yang terkait dengan kehadiran Dewi Persik yang viral tersebut, karena diduga melanggar prokes,” ungkap Bupati Kudus Hartopo.

Ia berharap dukungan masyarakat untuk mematuhi prokes karena kasusnya tengah melonjak tinggi. Upaya terbaik menekan kasus tersebut dengan tetap disiplin memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Berdasarkan video yang beredar, Dewi Persik datang setelah acara hajatan selesai karena tamu undangan dijadwalkan mulai pukul 13.30-14.00 WIB. Tim Satgas COVID-19 pun sudah pulang karena pemberitahuannya hanya berlangsung sebentar.

Acara tersebut juga dikabarkan sudah mendapatkan izin dari Tim Satgas COVID-19 Kudus dengan mematuhi protokol kesehatan, termasuk adanya pembatasan tamu yang hadir.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kudus Badai Ismoyo menyebutkan bahwa jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 yang dirawat mencapai 156 kasus. Sedangkan isolasi mandiri sebanyak 229 kasus.

Adapun total kasus COVID-19 mencapai 6.407 kasus, sedangkan yang berhasil sembuh mencapai 5.468 kasus dan meninggal hanya 554 kasus.

Views: 48