Demak, radarmurianews.com – Minggu (27/06/21) Polres Demak dan Polsek Demak Kota seperti rutinitasnya melaksanakan kegiatan patroli dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait pentingnya protokol kesehatan diantaranya memakai masker saat beraktivitas di luar.
Selain himbauan-himbauan petugas juga melakukan pembagian masker kepada masyarakat secara cuma – cuma. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.
Masyarakat yang mulai jenuh dengan kegiatan-kegiatannya yang dibatasi dan sudah mulai mengindahkan pentingnya protokol kesehatan. Padahal protokol kesehatan saat ini adalah cara paling ampuh untuk melawan penularan covid-19.
“Stay At Home apabila tidak ada urusan yang penting, merupakan langkah yang paling tepat ditengah Pandemi agar terhindar dari covid-19 seperti saat ini, selain memakai masker adalah salah satu cara paling efektif untuk mencegah penularan covid-19” ungkap kapolsek Demak Kota Iptu Tricipto Adi Purnomo, SH, MH.
Views: 81

More Stories
Gedung Koperasi Desa Merah Putih Desa Kajar Termegah Di Kabupaten Kudus
Komunitas Win Investment Solution Adakan Bakti Sosial Bagikan Sembako Gratis
Kudus Fashion Week Segera Digelar, Ini Dia Rangkaian Acaranya