November 22, 2024

Polres Kudus Perketat Pengamanan Rapat Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara

rapat rekapitulasi

Rapat Rekapitulasi Perolehan hasil Suara Tingkat Kabupaten/Kota pada Pemilihan Umum Tahun 2024. Rapat tersebut berlangsung di di Hotel Griptha Kudus, Kamis (29/2/2024).

pengamanan rapat rekapitulasi

KUDUS, Radarmurianews.com – Polres Kudus memberikan dukungan terhadap tahapan Pemilu 2024 yang saat ini memasuki tahap Rekapitulasi Perolehan hasil Suara Tingkat Kabupaten/Kota pada Pemilihan Umum Tahun 2024.

Kapolres Kudus, AKBP Dydit Dwi Susanto bersama Forkopimda Kudus, menghadiri Rapat Rekapitulasi Perolehan hasil Suara Tingkat Kabupaten/Kota pada Pemilihan Umum Tahun 2024. Rapat tersebut berlangsung di di Hotel Griptha Kudus, Kamis (29/2/2024).

Kapolres Kudus menyampaikan, kehadirannya bersama Forkopimda dalam rapat pleno tersebut merupakan bentuk dukungan dan pengamanan terhadap proses rekapitulasi suara Pemilu 2024. Ia berharap agar proses rekapitulasi tingkat Kabupaten dapat berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif.

“Saya berharap kepada seluruh pihak yang terlibat dalam rapat pleno ini untuk dapat bekerja dengan baik dan menjaga kondusifitas selama proses rekapitulasi berlangsung,” ujar AKBP Dydit Dwi Susanto.

Sementara itu, terkait pengamanan Rapat Rekapitulasi Perolehan hasil Suara Tingkat Kabupaten/Kota, Kapolres menjelaskan, sebanyak ratusan personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara Pemilu 2024 oleh KPUD Kudus pada Kamis 29 Februari 2024.

“Hari pertama pengamanan rapat pleno ini dilaksanakan dengan menyiapkan sekitar 200 anggota dari Polres Kudus dan personel Kodim 0722/Kudus untuk melaksanakan tugas pengamanan yang berlangsung di Hotel Griptha Kudus,” ujar AKBP Dydit.

Menurut Kapolres, pihaknya akan melakukan pengamanan pada saat rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara itu hingga tuntas. Saat ini, ia menegaskan bahwa kondisi Pemilu 2024 di Kudus terbilang aman dan kondusif.

“Rencana pengamanan akan berlangsung dua hari, dimulai tanggal 29 Februari – 1 Maret 2024 mendatang,” katanya.

Dalam kesempatan ini, Kapolres juga menyampaikan kepada masyarakat Kabupaten Kudus untuk terus menjaga kondusifitas selama proses tahapan-tahapan Pemilu 2024 hingga tuntas.

“Polres Kudus terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses penghitungan suara dan rekapitulasi hasil pemilu, serta menghimbau agar masyarakat tetap menjaga kondusifitas selama proses tersebut berlangsung,” pungkasnya.

Views: 11