RADARMURIANEWS.COM- Gulai adalah salah satu masakan khas nusantara yang banyak disukai oleh berbagai kalangan. Masakan bersantan ini biasanya menggunakan daging-dagingan dan campuran sayur dalam olahannya. Seperti gulai daging ayam, sapi, kambing, udang hingga nangka.
Gulai merupakan masakan tradisional yang kaya akan rempah-rempah asli Indonesia. Gulai juga sudah terkenal hingga ke negara-negara tetangga seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Singapura hingga Thailand.
Hidangan ini juga cocok disajikan untuk santapan sehari-hari di rumah ataupun untuk acara keluarga. Berikut beberapa resep dan cara membuat gulai dengan berbagai bahan dasar seperti daging sayur yang bisa Anda coba sendiri di rumah.
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam, bagi jadi 10 potong
- 1 batang sereh
- 200 ml santan kara
- 1 buah jeruk nipis
Bumbu Halus:
- 10 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 15 buah cabai keriting
- 15 butir kemiri
- Secukupnya kunyit, lengkuas, jahe, ketumbar, lada
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula
- Secukupnya kaldu bubuk ayam
- Minyak goreng
Cara membuat gulai ayam:
- Cuci ayam dan lumuri dengan perasan air jeruk dan garam. Diamkan selama 15 menit.
- Siapkan bahan bumbu halus, blender hingga lembut.
- Setelah itu, Tumis bumbu halus dengan sereh sampai keluar minyak.
- Masukkan ayam dan aduk hingga bumbu meresap. Tuangkan air secukupnya dan sesuai selera, masak hingga mendidih dan daging ayam empuk.
- Kecilkan api. Tuang santan sambil terus diaduk. Masak hingga santan mengental. Cicipi rasa dan atur sesuai selera.
- Angkat dan tuang ke dalam mangkuk untuk disajikan.
UV
Views: 17
More Stories
Hindari Makanan Yang Mempercepat Proses Penuaan
Resep Siomay Ayam Udang
Resep Es Pisang Ijo Yang Enak