November 24, 2024

Hartopo Harapkan Berkah Khotmil Qur’an Di Hari Jadi Kab. Kudus Ke 471 Tahun

RADARMURIANEWS.COM- Khotmil Qur’an dalam rangka peringatan Hari Jadi Kota Kudus ke 471 tahun 2020 dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Kudus pada Selasa (22/9) sore. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pelaksana tugas (Plt.) Bupati Kudus H.M Hartopo didampingi Sekda Kudus dan Asisten Sekda, turut pula dihadiri Kejari dan para tokoh ulama meliputi KH Abdul Manan, KH Noor Chalim, KH Asyrofi Masyitoh, serta Kepala OPD dilingkungan Pemkab Kudus.

Acara dimulai dengan membaca Al-Qur’an secara serentak oleh para santri dari Pondok Pesantren (ponpes) Tahfidzul Qur’an dan dilanjut dengan tahlil masal. Selanjutnya HM Hartopo yang berkesempatan memberikan sambutanya mengatakan bahwa walaupun ditengah keterbatasan aktivitas akibat pandemi yang masih terjadi, masyarakat Kudus diharapkan selalu kuat menjalani keadaan ini.

“Walaupun perayaan hari jadi Kab  Kudus ditengah keterbatasan dalam berkegiatan, Khotmil Qur’an sore hari ini diharapkan dapat membawa keberkahan untuk Kab. Kudus ditengah pandemi yang masih terjadi. Ketentraman, kemulyaan dan kesejahteraan masyarakat Kab. Kudus semoga kita dapat dalam kegiatan ini,” harapnya.

Hartopo juga menjelaskan bahwa Hari Jadi Kab. Kudus yang ke 471 ditahun ini mengambil tema Kudus Bersinergi. Bersinergi dalam segala hal serta bersinergi dengan seluruh lapisan masyarakat.

“Maksud dan tujuannya tema Kudus Bersinergi pada Hari Jadi Kab. Kudus adalah kita dapat saling bergotong royong bersama dalam menghadapi dan mencegah pandemi yang saat ini masih terjadi di Kab. Kudus pada khususnya. Semua lapisan masyarakat diharapkan dapat memberikan kontribusinya dalam penerapan protokol kesehatan, supaya terjadi keseimbangan antara gas dan rem. Artinya dapat memacu kembali geliat ekonomi serta dapat menghentikan penyebaran Covid-19,” jelasnya.

Semoga dengan ikhtiyar dan usaha kita semua, pandemi Covid-19 yang masih melanda dapat segera berakhir dibumi pertiwi khususnya di Kab. Kudus. Semoga Kab. Kudus juga semakin kondusif dan sejahtera masyarakatnya,” pungkasnya.

Views: 10