KUDUS, Radarmurianews.com – Beberapa hari terakhir ini, wilayah Kudus diguyur hujan lebat dan mengakibatkan banjir dibeberapa tempat. Salah satu yang menarik dari peristiwa banjir ini adalah dimanfaatkannya genangan air banjir dipersawahan desa Temulus jadi daya tarik wisata yang mendatangkan berkah dengan banyaknya wisatawan yang berkunjung dan memanfaatkan wisata perahu.
Genangan air diarea persawahan yang ada di desa Temulus, Kecamatan Mejobo ini seluas 60 hektare sehingga sangat memadai untuk wahana perahu. Pemerintah desa Temulus bersama kelompok sadar wisata (pokdarwis) bersepakat memanfaatkan genangan air yang ada di persawahan menjadi sesuatu yang menarik, yakni menjadi daya tarik wisata perahu.
Para pengunjung bisa menikmati perjalanan menyusuri area sawah yang tergenang air menggunakan perahu mesin yang telah disiapkan.
Suharto selaku kepala desa Temulus mengatakan, “persawahan yang tergenang banjir berada tepat di sebelah selatan wisata perahu susur Sungai Juwana 1 yang ada di desa itu. Nah sebelah sungai ada persawahan yang melimpah air yang kedalamanya sekitar 1 hingga 1,5 meter dan pemandangannya terlihat bagus. Setelah itu, koordinasi sama ketua pokdarwis dan ketua area lahan pertanian dan akhirnya sepakat memindah sementata wisata perahu itu,” Selasa (15/12/2020).
Cukup merogoh kocek Rp 5.000,- dengan durasi 20 menit, tak tanggung-tanggung hasilnya sekitar 500 pengunjung selama hari Sabtu dan Minggu pekan kemarin datang untuk menikmati wisata perahu di area persawahan tersebut.
“Yang menjadi pertimbangan kami untuk memindah sementara itu permainan perahu karena mengutamakan keselamatan pengunjung. Dari sekitar 60 hektare persawahan yang terendam, yang kami jadikan wisata sekitar 30 hektare. Sebelumnya wisata susur sungai itu ada di Sungai Juwana 1 dengan rute sejauh 2 kilometer,” ucapnya.
Perahu di desa wisata tersebut, lanjut Suharto, ada sebanyak tiga buah dengan kapasitas yang berbeda-beda. Pihak pengelola pun menyiapkan pelampung bagi pengunjung yang ingin menikmati wisata perahu tersebut.
Untuk kapasitas kata Suharto, mulai dari 10 hingga 25 orang dan tidak ketinggalan pula semua pengunjung yang ingin berwisata juga kami wajibkan menerapkan protokol kesehatan.(rum)
Views: 35
More Stories
Dinnakerind Siap Dampingi IKM Agar Terus Maju
Pemusnahan Sejumlah 10,17 Juta Batang Rokok Ilegal di Demak
Pamsimas, Program Pemenuhan Air Bersih di Desa Panjang