November 23, 2024

Shin Tae-yong Umumkan 30 Pemain Timnas Indonesia U-19 untuk TC di Kroasia, Mantan Pemain Persiku Junior Masuk Skuad

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, mengumumkan daftar 30 pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan (training centre) di Kroasia. Dua nama di antaranya adalah wajah keturunan, Elkan Baggott dan Jack Brown.

Timnas Indonesia U-19 akan melanjutkan pemusatan latihan di Kroasia pada akhir Agustus 2020 setelah menjalani latihan di Jakarta sejak 7 Agustus 2020.

Selain berlatih di Kroasia, Timnas Indonesia U-19 juga akan menghadapi turnamen mini bertajuk International U-19 Friendly Tournament 2020. Digelar pada 2-8 September 2020, tim berjulukan Garuda Muda ini bakal melawan Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi.

“Sebanyak 30 pemain telah dipilih pelatih Shin Tae-yong untuk berangkat ke Kroasia. Dia juga memberikan laporan pemain berkembang bagus dan grafik meningkat selama pemusatan latihan,” kata Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, dinukil dari laman PSSI.

“Kami berharap TC di Kroasia nanti bisa dimanfaatkan dengan baik oleh pemain. Mereka harus bekerja keras dan terus bersemangat demi torehan positif di Piala AFC U-19 dan tentunya Piala Dunia U-20. PSSI selalu mendukung program dari pelatih Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia U-19,” jelas pria yang karib dipanggil Iwan Bule tersebut.

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Kroasia bertujuan untuk mematangkan persiapan sebelum beraksi di Piala AFC U-19 yang digelar di Uzbekistan pada 14-31 Oktober 2020. Para pemain diharapkan dapat menimba ilmu dan pengalaman selama berlatih di negara runner-up Piala Dunia 2018 tersebut.

Mulanya, Shin Tae-yong memanggil 46 pemain untuk pemusatan latihan di Jakarta sebelum dikerucutkan menjadi 35 nama pada pertengahan Agustus 2020. Arsitek asal Korea Selatan itu juga mencantumkan wajah baru seperti Jack Brown di pertengahan pelatnas.

Sebelum berangkat ke Kroasia, Shin Tae-yong kembali mengurangi jumlah skuatnya menjadi 30 nama. Elkan Baggott, yang sebelumnya diragukan ikut karena diminta pulang oleh klubnya, Ipswich Town U-18, tetap diangkut.

Daftar 30 Pemain

1. Adi Satryo – PSMS Medan

2. Erlangga Setyo – Persib Bandung

3. Yofandani Damai – PSIS SEmarang

4. Pratama Arhan – PSIS Semarang

5. Yudha Febrian – Barito Putera

6. Komang Tri  – Bali United

7. Elkan Baggott – Ipswich Town

8. Ahmad Rusadi –

9. Muhammad Fadhil  – Semen Padang FC

10. Bayu M. Fiqri – PON Jatim

11. Rizky Ridho  – Persebaya

12. Bagas Kaffa – Barito Putera

13. Komang Teguh – Diklat Ragunan

14. Andre Oktaviansyah –

15. David Maulana – Barito Putera

16. Brylian Aldama –

17. Beckham Putra  – Persib Bandung

18. Mohammad Kanu  – Babel United FC

19. Braif Fatari  – Persija Jakarta

20. Andi Irfan – AS Abadi Tiga Naga

21. Sandi Arta  – Persija Jakarta

22. Witan Sulaeman – FK Radnik Surdulica

23. Jack Brown – Lincoln City

24. Mochammad Supriadi – Persebaya Surabaya

25. Irfan Jauhari – Bali United

26. Khairul  Zakiri – Gymnastica Cueta

27. Saddam  Gaffar – PSS Sleman/Persiku Junior 2017

28. Ahmad Afhridrizal – Vamos Indonesia

29. Moh. Bahril – PSIS Semarang

30. Serdi Fano – Bhayangkara FC

Views: 32